- Bahasa Indonesia
- English
You are here
Launching Mobil Hybrid dan ICV, Garuda UNY
Primary tabs
Civitas akademika Universitas Negeri Yogyakarta tumpah ruah untuk menyaksikan Launching Mobil HVO 15 dan F15 di halaman Rektorat UNY pada sabtu pagi (02/05/2015) lalu. Launching kedua mobil ini bertepatan dengan perayaan Hari Pendidikan Nasional yang dilaksanakan dengan upacara peringatan.
Meskipun cuaca tidak begitu bersahabat, namun hal tersebut tidak menurunkan semangat para civitas untuk mengikuti acara launching tim mobil dan tim robot yang dilaksanakan bersamaan dengan penyerahan penganugerahan prestasi mahasiswa UNY ini. Dalam Launching ini, Garuda UNY Racing Team untuk pertama kalinya menampilkan HVO15 dan F15 ke publik dengan formasi lengkap.
Seperti yang disampaikan oleh Rektor UNY Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd., M.A yang merasa bangga terhadap Garuda UNY yang telah berprestasi dalam ISGCC dua tahun berturut-turut. “Kita memang harus terus mendukung anak bangsa yang ingin terus berprestasi seperti ini. Dengan pengembangan-pengembangan dan inovasi yang mereka lakukan, semoga menjadi berkah dan kebanggaan untuk Negara ini.” Ucapnya.
Pada kesempatan tersebut Rektor UNY bersama dengan Dekan Fakultas Teknik, Dr. Bruri Triyono, M.Pd tidak melewatkan kesempatan untuk mencoba F15 dan HVO15. Test Drive tersebut dilaksanakan dengan beriringan memutari halaman rektorat dengan F15 dan HVO15, yang kemudian disusul dengan Mobil Listrik Inspeksi Rektor yang dikendarai oleh GBPH Prabukusumo selaku Dewan Pertimbangan UNY dan Wakil Rektor III UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. Pada acara tersebut juga dilaksanakan serah terima 1 unit Motor Honda Vario ISS 125 dari PT Astra Honda Motor. Penyerahan diwakili oleh Bapak Achmad Muhibbuddin selaku Deputy Head of Corporate Communication PT AHM, dan diserahkan kepada Rektor UNY. Mesin motor Vario inilah yang digunakan dalam mobil formula Hybrid HVO15.
Pada tahun 2015 ini, tim mobil Garuda UNY akan mengikuti 2 kompetisi sekaligus. Pada 29-30 Mei 2015 tim akan berangkat ke 2015 International Student Green Car Competition di Korea Selatan untuk berpacu bersama HVO15. HVO15 (Hybrid Vehicle Odyssey) merupakan redesign dari HVO14 yang tahun lalu berhasil memborong predikat sebagai 1st winner acceleration dan 1st winner endurance dalam kompetisi tersebut. Selain itu, F15 akan memulai debutnya di 2015 Student Formula Japan pada September mendatang. F15 merupakan mobil formula ICV (Internal Combustion Vehicle). Ketua tim Bondan Prakoso mengaku optimis bahwa kedua tim telah siap menuju performa terbaiknya untuk melaju dalam kedua kompetisi tersebut.
Kontak kami
Copyright © 2024,