GARUDA UNY AUDIENSI KOMPETISI DRIVERS’ WORLD CHAMPIONSHIP DI ISTANA NEGARA
Submitted by admin on Wed, 2019-02-06 15:58Kompetisi final mobil tercepat dan terhemat Drivers’ World Championship (DWC) 2018 tinggal sepekan lagi. Berbagai persiapan telah dilakukan oleh tiga tim terpilih yang kesemuanya dari Indonesia untuk mewakili regional Asia di London, Inggris pada 3 – 9 Juli esok. Tiga tim tersebut berhasil menjadi tiga teratas dalam DWC regional Asia yang diselenggarakan di Shell Eco-Marathon Asia (SEMA) di Singapura bulan Maret lalu.